-->

Friday, November 2, 2018

Sharing materi pengkabelan dan Krimping UTP | Tips dan Trik Krimping Kabel UTP
Assamu'alaikum Wr. Wb.
Pada Hari ini saya Firda Maulana di tunjuk untuk membagikan ilmu tentang Pengkabelan dan Krimping Kabel UTP. Dimana Sharing ini sesuai dengan pengalaman dan pengetahuan saya tentang Pengkabelan dan Krimping UTP. 

Pembagian Sesi Waktu : 
  • 20 Menit -> Pembagian kelompok dan brifing.
  • 30 Menit -> Untuk materi Pengkabelan, Teknik dan Tips dan Trik Krimping Kabel UTP.
  • 45 Menit -> Untuk praktek Krimping.
Untuk sesi materi dijelaskan oleh saya sendiri dengan topik pembahasan atau yang sampaikan mengenai macam - macam kabel jaringan dan fungsinya, Standarisasi pengurutan kabel, Jenis pengkabelan, Dan Fungsi setiap pin pada Jack RJ-45. 

Macam - macam Kabel jaringan ada 4 yang saya sampaikan yaitu, UTP (Unshielded Twisted Pair), STP (Shielded Twisted Pair), Coaxial dan FO (Fiber Optic). Untuk penjelasan pada Macam - macam kabel jaringan sebatas Pengenalan dan sedikit Fungsi dan Keunggulan Kabel.  Untuk standarisasi kabel yang saya sampaikan yaitu Standart EIA/TIA 568A dan EIA/TIA 568B seperti pada umumnya yang digunakan untuk standarisasi internasional. Dan untuk Pengkabelan yang saya Sampaikan ada 3 Jenis yaitu, Cross Over dengan urutan di sisi satu dan sisi satunya berbeda misal : sisi kiri menggunakan EIA/TIA 568A jadi yang satunya menggunakan EIA/TIA 568B. Selanjutnya Straight dengan urutan semua sisinya sama urutannya misal : sisi kanan menggunakan EIA/TIA 568A yang sisi lainnya sama menggunakan EIA/TIA 568A dan begitu pula jika menggunakan standart EIA/TIA 568B.

Untuk fungsi PIN pada RJ-45, saya bagi dua yaitu jika kabel digunakan untuk Jaringan saja yang harus PIN 1,2,3,6 yang dimana PIN 1,2 untuk Receiver (+) dan (-) dan 3,6 Transmit (+) dan (-). Dan jika Kabel digunakan untuk PoE atau Audio selain PIN 1,2,3,6 PIN 4,5,7,8 juga harus perpasang kabel karena PIN 4,5 untuk Audio (+) dan (-) PIN 7,8 untuk Power (+) dan (-).

Materi terakhir untuk simulasi pengkrimpingan yang benar dan cepat. Saya simulasikan sesuai dengan apa yang saya lakukan setiap Krimping Kabel. Mulai dari Pemotongan kabel sampai pengkrimpingan yang benar.
Tips dan Trik Krimping Kabel :
  1. Untuk panjang kabel jika ukuran yang dibutuhkan 5M lebih baik dilebih min 30CM untuk nanti bagian yang dikrimping agar ukuran yang dibutuhkan tidak terkurang.
  2. Saat penglupasan Kulit kabel kurang lebih sepanjang 10CM. Kenapa? itu digunakan untuk penataan agar lebih mudah dan selain itu untuk meluruskan kabel jika terlalu pendek nanti untuk meluruskan kabel pasti akan kesulitan jika harus memotong kabel.
  3. Untuk pelurusan kabel tata urutan kabel dengan benar lalu luruskan kabelnya kalau sudah lurus baru dipotong untuk meratakan ujung kabel.
  4. Saat pemasukan kabel ke RJ-45 kabel potong lurus dan rata kira - kira nanti pas dikrimping selimut kabel bisa ke masuk dan ketekan pengunci agar lebih aman.
  5. Kabel masukkan sampai ujung kabel mentok atau menyentuh bagian ujung RJ-45.
  6. Sebelum pengkrimping dilalukan cek lagi urutan kabel sudah benar atau belum. Lalu lakukan krimping sambil kabel ditekan masuk lagi kedalam agar kabel bisa merata dan rapi.
Untuk sesi terakhir praktek pengkrimpingan yang berjalan sesuai kelompok masing - masing dan mereka saling berbagi dan tolong menolong saat mengkrimping kabel. Untuk kesimpulan yang saya ambil untuk sharing kali ini didapat bahwa untuk pembawaan materi harus mengusai materi dan juga audiencenya agar tidak ada kesalahan dalam pembawaan materi.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

Contact Us

Phone :

+20 010 2517 8918

Address :

3rd Avenue, Upper East Side,
San Francisco

Email :

email_support@youradress.com


Your IP Location

Recent

Loading...